Setelah sukses membuat strawberry, saya coba2 bikin buah jeruk santang, kebetulan jeruk santang lagi musim ni…..
Langkah-langkahnya :
- Buat pola seperti gambar di atas. (kl gak salah diameter jeruk 7,5 cm)
- Jahit semua tepian kain berwarna orange dengan jahit jelujur dan dengan jarak yg relatif sama. (pk 2 benang ya…biar kuat saat menarik)
- Isi dakron ditengah2 kain berwarna orange, kemudian tarik benang jelujur hingga membentuk bulat….kemudian matikan jahitan.(ahaa……buah santang sudah terlihat.)
- Biar daunnya manis, dikasi jahitan membentuk urat2 daun ya…..dan lubangi (kecilllllll…aja y)tengahnya.
- Gulung kain berwarna coklat dan lem biar kuat….(ini batangnya lho)
- Masukan batang coklat ke dalam daun hijau, kemudian jahit deh dengan jeruknya…
Ini dia jeruk santangnya, aih…aih….mirip ya…
Cara Menjahit Daun ke buah (berlaku juga untuk daun strawberry
>>> tusuk jarum dari dalam bagian buah, jaraknya sesuaikan dengan pola daunnya.jahit setiap lekukan helai daun dan tarik sedikit kencang, sehingga tdk terlihat jahitannya.
0 comments:
Post a Comment