Ada
2 varian bumbu telor asin yang pernah aq coba, di resto Asian dan d’cost,
dua-duanya enak dengan khas masing-masing. Sekilas khasnya Asian bumbu telor asinya kering seperti
berpasir , yummy n sexy food krn warnanya cantik orange (*kayanya modal telur
asinya banyak ni), sedangkan di d’cost bumbu telor asinya menjadi saos
kental-kental lembut gitu.
Bumbu
telor asin ini bs diaplikasikan di berbagai bahan, seperti kepiting, udang
ataupun ikan yang difillet…..kali ini nyoba yang versinya Asian
Ingredients
n method :
1. Ikan
difillet (*kali ini nyoba nila 1 ekor ukuran sedang), berhubung agak males
ngulek, cukup dimarinate sebentar (±
15 menit) dengan irisan bawang putih yang diremes-remes dengan sedikit garam
dan air.
2. Masukan
Ikan ke dalam tepung bumbu yang sudah dicairkan & tidak terlalu kental, goreng
dengan api sedang hingga berwarna coklat keemasan, kemudian tiriskan.
3. Geprek
& Cincang 2 butir bawang putih, tumis dengan minyak goreng (*bisa dikombinasi
dengan sedikit margarine) hingga wangi dan sedikit kekuning-kuningan.
4.
Masukan
2 kuning telur asin yang sudah dicincang (*menjadi agak berbuih). Bisa dicicipi
dulu, jika telur asin nya tawar bisa dimasukan secuil garam
5. Masukan
potongan daun bawang beserta ikan yang sudah digoreng, aduk hingga bumbu merata.
6. Angkat
dan Sajikan
Note :
- Don’t
judge a book by its cover, jangan liat dari bentuknya ya, namun rasakan
kenikmatanya (halllah…), walaupun nampaknya bumbu telor asinya sedikit sekali,
tapi pas dicicipi rasanya enak lho, berasaaa deh. Next time mau nyoba versi d’cost
sepertinya dikasi air kaldu jadi saos telur asin.